Desain Istimewa More on this category »
Teknologi Istimewa More on this category »
Harga Istimewa More on this category »

Himax Polymer Octacore, Pesaing Utama Xiaomi Redmi Note

Himax merupakan salah satu nama merk ponsel lokal Indonesia yang sedang naik daun, dijuluki sebagai Xiaomi-nya Indonesia. Sesuai namanya, ponsel Himax Polymare Octacore ini menggunakan chipset CPU Mediatek MT6592 Octacore 1,7 GHz dan RAM 2 GB. Keistimewaan lain dari ponsel Himax Polymer Octacore yang menggunakan sistem operasi Android Kitkat 4.4.2 adalah harga jualnya yang sekitar Rp.2 juta, harga yang sangat menarik dan istimewa untuk sebuah ponsel dengan spesifikasi tinggi jika dibandingkan dengan merk ponsel lainnya.

Ponsel Himax Polymer Octacore ini sebenarnya merupakan rebranding dari ponsel "Coolpad Halo F1", produksi "Yulong Computer Telecommunication Scientific (Shenzhen) Co., Ltd. ("Yulong Telecommunications"), Tiongkok, di mana perusahaan ini menempati ranking No.342 dalam daftar "China Fortune 500" tahun 2013 oleh Majalah "Fortune 500 China".

Nampaknya saingan terdekat Himax Polymer Octacore adalah Xiaomi Redmi Note yang juga memiliki spesifikasi dan harga yang kurang lebih sama, juga metode pembelian utama yang via online. Perbedaan yang kentara antara Himax Polymer Octacore dengan Xiaomi Redmi Note di antaranya adalah dari segi ukuran layarnya, sistem operasi Android yang digunakan, kapasitas baterai, dan berat ponselnya.

Himax Polymer Octacore memiliki bentang layar 5 inci, sementara Xiaomi Redmi Note 5,5 inci. Sistem operasi Himax Polymer Octacore sudah menggunakan Android KitKat 4.4.2, sementara Xiaomi Redmi Note masih menggunakan Android versi Android 4.2. Kemudian kapasistas baterai Himax Polymer Octacore Li-Ion 2500 mAh, Xiaomi Redmi Note Li-Po 3200 mAh. Dari segi bobot, Himax Polymer Octacore memiliki berat 151 gram, sedangkan Xiaomi Redmi Note mencapai 199 gram.

Bobot Himax Polymer Octacore yang lebih ringan dan ukurannya yang masih nyaman dalam genggaman nampaknya menjadi keunggulan tersendiri bila dibandingkan dengan Xiaomi Redmi Note yang lebih berat dan besar.

Silakan berkomentar yang relevan dan mohon tidak menyimpan link aktif !

Copyright © 2013-2015. Koleksi Ponsel Istimewa - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger

Histats DMCA.com